Foto : Inggih Menika Production
Kota Semarang memiliki beberapa tempat rujukan untuk rehat sebentar dari rutinitas yang membelenggu pikiran kita. Banyak tempat yang ditawarkan yang bisa dikondisikan sesuai dengan minat kita. Jujur banyak sekali tempat-tempat indah dan bersejarah di Kota Semarang yang belum saya kunjungi walau nyatanya sudah 24 tahun tinggal di kota ini.
Mengambil hari minggu karena hari tersebut merupakan hari liburnya sejuta umat. Saya memiliki keinginan untuk menikmati apa yang dimiliki Semarang sepenuhnya. Saya berharap suatu saat di hari minggu dapat menguliti Semarang dari sisi lain. Lebih tepatnya ke tempat-tempat yang belum pernah saya singgahi dan ambil kenangannya. Walau hanya seharian penuh, hal tersebut semoga terwujud.
Car Free Day (CFD) akan saya jadikan pembuka dalam jelajahan nantinya. Banyaknya masyarakat Semarang yang memanfaatkan CFD dipusat kota saya pastikan akan mendapat hal-hal seru yang bisa diabadikan. Atraksi dan aneka jajanan kuliner wajib untuk dijajali.
Kebun Binatang (BonBin) Mangkang yang merupakan salah satu tempat wisata paling ujung di Barat Semarang adalah tujuan setelah CFD. Sebagai satu-satunya lokasi yang menampung semua hewan itu layak dijadikan tempat liburan.
Museum Ranggawarsita menjadi pelabuhan keinginan saya setelah puas menikmati BonBin. Memilih kesana karena memang belum pernah sama sekali menapakkan kaki ke museum legendaris tersebut. Walau saya kalah sama anak TK namun saya tidak malu untuk belajar kesana.
Puri Maerokaca sebagai kompleks berkumpulnya 35 kabupaten / kota se Jawa Tengah yang tergarap apik saya masukkan dalam daftar. Selain menambah wawasan pengetahuan juga bisa dijadikan pedoman #TripJateng lain waktu.
Malamnya akan saya tutup dengan menginap di salah satu hotel berbintang di Semarang. Selain menikmati suguhan wisata yang luar biasa juga ingin menikmati suguhan penginapan yang memanjakan badan.
Salam Blogger
0 comments:
Posting Komentar