Sabtu, Agustus 17, 2013
2

Ramen adalah masakan mie kuah Jepang yang berasal dari Cina. Berasal dari Cina karena memang pertama kali mendarat di Jepang dibawa oleh seorang Cina yang diasingkan di Jepang dan dia membuat mie kuah Cina dengan cita rasa Jepang. Semenjak hari itu ramen sangat terkenal sampai hari ini, tidak hanya di negeri matahari terbit saja melainkan ke seluruh pelosok dunia termasuk Indonesia.
Di Kota Semarang sendiri masakan ramen mulai mendapat perhatian dari masyarakatnya. Terlihat sekarang ini banyak sekali kedai-kedai masakan ramen bermunculan di Kota Lumpia ini. Harga yang ditawarkan tidak begitu menguras kantong semakin menambah kecintaan masyarakat untuk mencicipi mie kuah khas Jepang ini. Sejauh ini saya sudah merasakan masakan ramennya "Chicken Ramen" yang di Jalan Singosari Semarang dan terakhir ramadhan kemarin berkesempatan menikmati Ramen Home Madenya Kedai Shiori.


Kedai yang terletak di Jalan Pamularsih Raya 104 Semarang ini menyediakan berbagai masakan Jepang yang semuanya buatan tangan sendiri. Masakan seperti Chicken Ramen, Chicken Teriyaki, Beef Teriyaki, Chicken Yakiniku, hingga Bento Saitama bisa dinikmati disini. Dengan harga kisaran Rp 13.000,- sampai Rp 20.000,- bisa dijadikan tempat alternatif menikmati santapan masakan Jepang disini.
Diperlukan kejelian mata untuk menemukan kedai yang terletak di deket SMA Kesatrian ini. Tempat yang minimalis dan sederhana ini pasti akan luput dari penglihatan anda dan malah bisa-bisa kita terdampar sampai bunderan kalibanteng. Enak atau tidaknya, suka atau tidaknya itu relatif, silahkan coba sendiri dan rasakan aneka makanan Jepang home made yang ditawarkan disana.

Salam,

AHMAD NURUS SIROT

2 comments: